Cambridge, Manusia sangat susah berkonsentrasi penuh hingga angka 100 persen karena memang menjaga pikiran tetap fokus adalah hal tersulit untuk dilakukan. Satu-satunya yang bisa bikin manusia konsentrasi 100 persen adalah seks.
Hasil penelitian ini diungkap oleh peneliti di Harvard University yang meneliti 2.250 relawan berusia 18-88 tahun dari berbagai penjuru dunia. Hampir semua relawan mengaku bisa konsentrasi penuh (100%) saat melakukan hubungan seks. Hanya 10 persen saja yang memikirkan hal lain ketika bersetubuh dengan pasangannya.
"Otak manusia adalah otak yang sulit diajak konsentrasi dan otak yang tidak bisa konsentrasi adalah otak yang tidak bahagia sama sekali," tulis para peneliti dalam kesimpulanya seperti dilansir Telegraph, Jumat (12/11/2010).
Selain seks yang menempati urutan pertama konsentrasi manusia, aktivitas lain yang menunut konsentrasi adalah ketika berinteraksi dengan orang lain seperti olahraga atau berbincang dengan teman atau rekan kerja. Sedangkan kegiatan di luar itu konsentrasi manusia hanya hanya 46,9 persen.
Kenapa seks bikin konsentrasi penuh?
Seks merupakan aktivitas yang sangat menyenangkan bagi sebagian besar manusia. Sesuai kodratnya, manusia lebih mampu memfokuskan pikiran ketika melakukan hal-hal yang disukai atau yang membuatnya gembira.
Hanya saja tidak setiap saat manusia bisa memilih aktivitas apa yang harus dilakukannya. Agar selalu bisa menjaga konsentrasi, seseorang harus membiasakan diri untuk menyenangi aktivitas apapun yang dikerjakannya.
Untungnya ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan konsentrasi. Seperti dikutip dari Buzzle, Jumat (12/11/2010), beberapa cara itu di antaranya sebagai berikut:
- Tidur dan istirahat yang cukup
- Diet yang sehat, perbanyak ikan dan sayuran hijau
- Lakukan permainan yang meningkatkan konsentrasi seperti catur dan puzle sudoku
- Lakukan olahraga agar badan selalu bugar
- Bekerjalah di tempat yang tenang agar tidak banyak gangguan
- Lakukan meditasi
- Cobalah minuman herbal yang mengandung gingseng, teh hijau atau ginko biloba.
sumber :http://www.detikhealth.com/read/2010/11/12/131749/1492953/763/seks-satu-satunya-aktivitas-manusia-dengan-konsentrasi-100?881104755